Tautan-tautan Akses

 
Terpidana Anwar Ibrahim Hadiri Pemakaman Ayahnya

Terpidana Anwar Ibrahim Hadiri Pemakaman Ayahnya


Anwar Ibrahim berdoa untuk ayahnya, Ibrahim Abdul Rahman, 96, di rumah mereka di luar Kuala Lumpur, Malaysia, Minggu, 5 April 2015.
Anwar Ibrahim berdoa untuk ayahnya, Ibrahim Abdul Rahman, 96, di rumah mereka di luar Kuala Lumpur, Malaysia, Minggu, 5 April 2015.

Terpidana pemimpin oposisi Malaysia Anwar Ibrahim mendapat cuti dari penjara untuk menghadiri pemakaman ayahnya, tidak lama setelah ia mulai menjalani hukuman penjara lima tahun atas dakwaan sodomi.

Mengenakan pakaian tradisi Melayu berwarna putih, Anwar Ibrahim dibawa ke rumah ayahnya dengan pengamanan ketat untuk memberi penghormatan kepada ayahnya yang meninggal dunia pada usia 96 tahun Minggu pagi (5/4). Anwar Ibrahim akan kembali ke penjara setelah menghadiri pemakaman, yang dilakukan setelah shalat jenazah.

Anwar Inrahim mulai menjalani hukumannya tanggal 10 Februari setelah akhirnya kalah banding dalam pembantahan tuduhan melakukan sodomi mantan ajudannya tahun 2008. Kasus pengadilan itu secara luas dipandang di dalam dan di luar negeri sebagai kasus bermotif politik untuk menghapuskan ancaman terhadap koalisi pemerintahan Malaysia yang berkuasa, di mana popularitasnya telah menurun sejak tahun 2008.

Recommended

XS
SM
MD
LG