Tautan-tautan Akses

20 Tewas, 600 Luka dalam Ledakan di Guinea Khatulistiwa


Foto dari gambar video TVGE tampak asap membubung dari ledakan di barak militer di Bata, Guinea Khatulistiwa, MInggu, 7 Maret 2021. (Foto: TVGE via AP)
Foto dari gambar video TVGE tampak asap membubung dari ledakan di barak militer di Bata, Guinea Khatulistiwa, MInggu, 7 Maret 2021. (Foto: TVGE via AP)

Para pejabat Guinea Khatulistiwa mengatakan serangkaian ledakan di sebuah barak militer di negara itu menewaskan sedikitnya 20 orang dan melukai sedikitnya 600 lainnya.

Presiden Teodoro Obiang Nguema mengatakan dalam pernyataan bahwa ledakan itu akibat "penanganan dinamit yang sembrono," di barak militer di permukiman Mondong Nkuantoma di Kota Bata.

"Ledakan itu menyebabkan kerusakan di hampir semua rumah dan bangunan di Bata," kata Presiden dalam pernyataan.

Kementerian Pertahanan merilis sebuah pernyataan pada Minggu (7/3) malam, mengatakan bahwa kebakaran di depot senjata di barak itu menyebabkan ledakan amunisi berkaliber tinggi.

Kementerian itu menambahkan penyebab ledakan akan diselidiki sepenuhnya.

Presiden mengatakan kebakaran itu mungkin disebabkan oleh warga yang membakar lahan di sekitar barak tersebut. [vm/pp]

Recommended

XS
SM
MD
LG