Tautan-tautan Akses

Tiga Ekonom AS Menang Nobel 2022 dalam Bidang Ekonomi


Mantan Gubernur Bank Sentral AS, Ben Bernanke dalam konferensi pers di Brookings Institution di Washington, AS, setelah dia disebut di antara tiga ekonom AS yang dianugerahi Hadiah Nobel Ekonomi 2022, 10 Oktober 2022. REUTERS/Ken Cedeno
Mantan Gubernur Bank Sentral AS, Ben Bernanke dalam konferensi pers di Brookings Institution di Washington, AS, setelah dia disebut di antara tiga ekonom AS yang dianugerahi Hadiah Nobel Ekonomi 2022, 10 Oktober 2022. REUTERS/Ken Cedeno

Royal Swedish Academy of Sciences, Senin (11/10) mengumumkan bahwa tiga ekonom yang berbasis di Amerika memenangkan Hadiah Nobel Memorial 2022 dalam Ilmu Ekonomi "untuk penelitian tentang bank dan krisis keuangan."

Pemenangnya adalah Ben Bernanke, mantan gubernur bank sentral Amerika, Federal Reserve, yang kini bergabung dengan Brookings Institution di Washington D.C.; Douglas Diamond dari University of Chicago; dan Philip Dybvig dari Washington University di St. Louis, Missouri.

Para pemenang tahun ini “telah secara signifikan meningkatkan pemahaman kita tentang peran bank dalam perekonomian, terutama selama krisis keuangan. Temuan penting dalam penelitian mereka adalah mengapa menghindari runtuhnya bank sangat penting, ” kata akademi itu.

Pemenang berbagi hadiah sekitar $900.000.

Hadiah Nobel Memorial dalam Ilmu Ekonomi tidak termasuk dalam wasiat Alfred Nobel. Hadiah ini disediakan oleh Bank Sentral Swedia pada 1968 untuk menandai peringatan 300 tahun bank tersebut. Hadiah itu secara resmi disebut 'Sveriges Riksbank Prize dalam Ilmu Ekonomi untuk mengenang Alfred Nobel.'

Nobel Ekonomi pertama kali diberikan pada 1969 dan sejak itu telah didanai oleh bank tersebut.[ka/ab]

Forum

XS
SM
MD
LG