Tautan-tautan Akses

Trump Bersedia Diwawancarai Jaksa Khusus Mueller


Presiden Amerika Serikat Donald Trump (Foto: dok).
Presiden Amerika Serikat Donald Trump (Foto: dok).

Presiden Amerika Serikat Donald Trump mengatakan, ia bersedia menjawab pertanyaan apapun di bawah sumpah sebagai bagian dari penyelidikan jaksa khusus Robert Mueller mengenai campur tangan Rusia pada pemilu 2016.

Kepada para wartawan di Gedung Putih, Trump bahkan mengatakan ia berharap dan ingin melakukannya.

Beberapa bulan lalu, Trump mengatakan, ia setuju 100 persen untuk bertemu tim penyelidik pimpinan Mueller, namun belakangan ini mempertanyakan mengapa harus ada wawancara dengan dirinya karena tidak ada kolusi.

Mueller berusaha mewawancarai Trump mengenai keputusannya memecat mantan Direktur FBI James Comey dan Penasehat Keamanan Nasional Michael Flynn.

Mueller sedang menyelidiki apakah Trump melanggar hukum karena menurut Comey, Trump pada awal 2017 meminta Comey untuk menghentikan penyelidikan mengenai komunikasi Flynn dengan dubes Rusia untuk Washington waktu itu beberapa pekan sebelum Trump disumpah sebagai presiden. Beberapa bulan kemudian, Trump memecat Comey, yang pada waktu itu memimpin penyelidikan FBI terhadap Rusia.

Banyak media berita di AS mengatakan, sejauh ini tidak diketahui apakah Trump, yang berulangkali membantah kubu kampanyenya berkolusi dengan Rusia untuk membantunya memenangkan pemilihan presiden, bersedia diwawancara. Mereka juga belum tahu, seandainya Trump bersedia diwawancara, kapan itu akan berlangsung, dan bagaimana formatnya, apakah secara tertulis atau tatap muka. [ab/uh]

XS
SM
MD
LG