Tautan-tautan Akses

Trump-Clinton Perang Kata Soal Tuduhan FBI Jadi Alasan Kekalahan Clinton


Presiden Donald Trump tiba di Kennedy Garden di Gedung Putih, Washington, 1 Mei 2017.
Presiden Donald Trump tiba di Kennedy Garden di Gedung Putih, Washington, 1 Mei 2017.

Presiden AS Donald Trump membantah tuduhan Hillary Clinton bahwa Direktur FBI James Comey ikut bertanggungjawab atas kegagalan Clinton memenangkan pemilu presiden 2016.

Trump memposkan cuitan di Twitter Selasa malam yang menyebutkan, Comey sesungguhnya membantu Clinton karena menolak mengajukan gugatan terkait dugaan pelanggaran yang dilakukan ClintonTrump juga bersikeras mengatakan, tudingan campur tangan Rusia dalam pemilu merupakan alasan lemah lain yang digunakan Clinton untuk menjelaskan kegagalannya dalam meraih kursi di Gedung Putih.

Sebelumnya Selasa, Clinton menyalahkan sejumlah pihak atas kekalahannya, termasuk Comey dan situs WikiLeaks, yang mempublikasikan sejumlah email yang diretas dari manajer kampanyenya.

Clinton mengatakan, ia hampir menang sebelum WikiLeaks mulai merilis email-email yang dicuri dari manajer kampanyenya, John Podesta. Comey saat itu mengatakan kepada Kongres, ia mengevaluasi email-email itu terkait fakta bahwa Clinton menggunakan server pribadi untuk keperluan dinas. Clinton mengatakan, peristiwa-peristiwa itu membangkitkan keraguan di benak orang-orang yang tadinya ingin memilihnya dan kemudian mengubah keputusan mereka.

Clinton juga mengatakan, ia akan menjabarkan lebih rinci kekalahan dirinya di pemilu dalam bukunya yang akan dirilis musim gugur ini.

Terlepas dari pernyataannya, sebuah analisa pemilu yang dirilis pekan ini oleh kelompok pakar strategi Partai Demokrat mengisyaratkan, alasan utama kekalahan Clinton adalah kegagalannya merebut dukungan sejumlah besar pendukung Presiden Baracjk Obama pada tahun 2012 yang memilih Trump pada 2016. [ab/as]

XS
SM
MD
LG