Tautan-tautan Akses

Trump Menuju 'Sarang Tikus' Baltimore


Seorang anak bersepeda melintas di depan mural di Gereja New Song Community di distrik Sandtown, Baltimore, 29 Juli 2019. (Foto: AP)
Seorang anak bersepeda melintas di depan mural di Gereja New Song Community di distrik Sandtown, Baltimore, 29 Juli 2019. (Foto: AP)

Presiden AS Donald Trump dijadwalkan berkunjung ke Baltimore, kota yang penduduknya mayoritas warga kulit hitam yang baru-baru ini ia sebut sebagai "menjijikkan, sarang tikus" "di mana" tidak ada manusia yang ingin tinggal di sana. ''

Trump akan berada di Baltimore, Kamis (12/9), untuk berpidato di hadapan para pemimpin kongres Partai Republik yang menghadiri pertemuan tahunan.

Beberapa demonstrasi direncanakan bertepatan dengan kunjungannya. Kelompok-kelompok aktivis berencana memprotes "rasisme, supremasi kulit putih, perang, kefanatikan dan perubahan iklim," kata panitia kepada surat kabar The Baltimore Sun.

Trump membantah tuduhan rasisme terkait serangannya terhadap kota itu dan anggota kongresnya, Elijah Cummings.

"Tidak ada yang rasis dengan menyatakan secara gamblang apa yang sudah diketahui kebanyakan orang, bahwa Elijah Cummings bekerja dengan buruk bagi orang-orang di distriknya dan di Baltimore sendiri," demikian cuitannya pada Juli. [my/pp]

XS
SM
MD
LG