Tautan-tautan Akses

Trump Serukan Pembatalan Semua Tarif



Para pemimpin negara-negara G-7 (dari kiri), Presiden Komisi Eropa Jean-Claude Junker, Perdana Menteri Kanada Justin Trudeau, Kanselir Jerman Angela Merkel, Presiden AS Donald Trump dan Perdana Menteri Italia Paolo Gentiloni bersiap untuk foto bersama di Teater Kuno Yunani Taormina, di Taormina, Italia, 26 Mei 2017.
Para pemimpin negara-negara G-7 (dari kiri), Presiden Komisi Eropa Jean-Claude Junker, Perdana Menteri Kanada Justin Trudeau, Kanselir Jerman Angela Merkel, Presiden AS Donald Trump dan Perdana Menteri Italia Paolo Gentiloni bersiap untuk foto bersama di Teater Kuno Yunani Taormina, di Taormina, Italia, 26 Mei 2017.

Presiden Amerika Donald Trump pesimis akan hasil pertemuannya dengan ketua Komisi Eropa Jean-Claude Juncker yang dijadwalkan akan diadakan pada hari ini, Rabu (25/4).

Dalam cuitan pada Selasa (24/7) malam, Trump mengatakan Amerika dan Uni Eropa harus sama-sama menghapuskan semua tarif, hambatan perdagangan dan subsidi.

“Itulah yang bisa disebut Pasar Bebas dan Perdagangan yang Adil,” kata Trump. “Saya harap mereka akan melakukannya. Kami sudah siap, tapi mereka tidak mau!” kata Trump lagi.

Trump menuduh Uni Eropa melakukan praktik perdagangan yang tidak adil, dan mengancam akan menaikkan tarif bea impor bagi mobil-mobil dan Uni Eropa.

Komisaris Perdagangan Eropa Cecilia Malmstorm, yang akan menyertai kunjungan Juncker, mengatakan minggu lalu bahwa Uni Eropa telah menyiapkan daftar barang-barang buatan Amerika yang akan dikenai bea impor apabila Amerika memberlakukan bea impor atas barang-barang Eropa.

Juncker sendiri akan tiba di Washington tanpa membawa tawaran perdagangan apapun, kata Komisi Eropa. [ii]

XS
SM
MD
LG