Presiden AS Donald Trump mengatakan pemerintahannya memastikan negara mengetahui situasi perbatasan AS-Meksiko sekarang ini adalah keadaan darurat yang sebenarnya.
Trump hari Jumat (5/4) melakukan kunjungan ke California Selatan untuk bertemu dengan pejabat penegak hukum setempat dan mengunjungi bagian tembok yang baru dibangun kembali. Selama pertemuan dengan para pejabat di Calexico, California presiden mengulangi ancamannya untuk menutup perbatasan selatan jika Meksiko tidak berbuat lebih banyak untuk mencegah para migran melewati negara itu untuk sampai ke AS.
"Saya tidak ingin melakukan ini, tetapi akan menjadi situasi yang sangat menguntungkan. Kita harus memberlakukan pajak impor pada mobil yang masuk dari Meksiko ke Amerika," katanya.
"Dan jika itu tidak berhasil, yang mana akan terjadi, kita akan menutup perbatasan."
Ia juga mendengar pandangan para peserta pertemuan tersebut mengenai masalah ini.
"Kita tidak siap untuk berurusan dengan jumlah orang, unit keluarga dan anak-anak, dan sekarang mengatur karavan yang datang melintasi perbatasan hari ini," kata Gloria Chavez, kepala agen patroli perbatasan untuk sektor El Centro. (my)