Tautan-tautan Akses

Trump Tinjau Lokasi Banjir, Sindir Obama


Calon presiden AS dari Partai Republik Donald Trump dan pasangan wapresnya, Gubernur India Mike Pence, membantu menurunkan psokan bantuan untuk korban banjir di Louisiana (19/8). (AP/Max Becherer)
Calon presiden AS dari Partai Republik Donald Trump dan pasangan wapresnya, Gubernur India Mike Pence, membantu menurunkan psokan bantuan untuk korban banjir di Louisiana (19/8). (AP/Max Becherer)

Trump juga di sana untuk menunjukkan sikap yang berbeda dari Obama yang sedang berlibur dan tidak mengunjungi daerah itu.

Calon presiden AS dari Partai Republik Donald Trump menunjukkan nada sedih ketika meninjau kerusakan akibat banjir di Louisiana tapi masih bisa menyindir Presiden Barack Obama.

Dalam komentar singkat di Ascension Parish, Trump mengimbau bantuan yang lebih besar untuk daerah itu dan mengatakan ia berada di sana “hanya untuk membantu”.

Trump juga di sana untuk menunjukkan sikap yang berbeda dari Obama yang sedang berlibur dan tidak mengunjungi daerah itu.

Ketika seorang perempuan mengatakan kepada Trump ia senang ia tidak bermain golf, Trump menjawab “Ada seseorang yang bermain golf yang seharusnya tidak ia lakukan”.

Trump kemudian menambahkan bahwa “ tidak seorang pun memahami buruknya hal itu”.

Gedung Putih mengatakan Obama mendapat penjelasan terbaru secara berkala mengenai banjir itu dan tanggapan pemerintah federal selama liburannya. Obama akan kembali ke Washington hari Minggu (19/8). [my/al]

XS
SM
MD
LG