Tautan-tautan Akses

Uji Coba Vaksin Malaria Tunjukkan Keberhasilan


Seorang anak penderita malaria di sebuah rumah sakit di Malualkon, Sudan. WHO mengatakan setiap menitnya seorang anak meninggal karena malaria di sub-Sahara Afrika.
Seorang anak penderita malaria di sebuah rumah sakit di Malualkon, Sudan. WHO mengatakan setiap menitnya seorang anak meninggal karena malaria di sub-Sahara Afrika.

Para peneliti Amerika mengatakan mereka telah berhasil mengujicoba vaksin malaria pada sekelompok kecil relawan.

Para peneliti mengatakan vaksin tersebut aman, menyebabkan respon sistem kekebalan para relawan dan melindungi orang dewasa yang sehat dari infeksi malaria.

Orang terjangkit malaria dari nyamuk yang terinfeksi parasit malaria. Vaksin ini mengandung parasit malaria yang dilemahkan dalam tahap belum dewasa dari siklus hidupnya. Studi selanjutnya akan meneliti dosis-dosis berbeda dari vaksin ini untuk melawan jenis parasit lain dan akan menguji berapa lama vaksin ini efektif.

Organisasi Kesehatan Sedunia (WHO) melaporkan malaria membunuh hingga 800.000 orang per tahun dan sebagian besar kematian dialami oleh anak-anak yang hidup di Afrika.

WHO mengatakan di sub-Sahara Afrika seorang anak meninggal setiap menit akibat malaria.

XS
SM
MD
LG