Wakil Menteri Pekerjaan Umum Afghanistan diculik oleh orang-orang bersenjata Selasa (15/4), yang merupakan kasus terbaru yang diberitakan luas di negara itu.
Polisi mengatakan Ahmad Shah Wahid ditarik dari mobilnya ketika ia sedang dalam perjalanan ke tempat kerjanya di daerah Khir Khana, Kabul utara.
Motif penculikan itu tidak jelas dan belum ada pengakuan dari pihak yang bertanggung jawab.
Banyak pejabat pemerintah Afghanistan telah diculik untuk uang tebusan atau dibunuh dalam beberapa tahun ini.
Penculikan itu terjadi 10 hari setelah pemilihan presiden Afghanistan, yang dikabarkan berlangsung dalam keadaan yang relatif aman dan tenteram.
Bekas menteri keuangan Ashraf Ghani dan politisi oposisi Abdullah Abdullah telah muncul sebagai calon terkuat dalam penghitungan awal suara. Hasil terakhir diperkirakan bulan depan.
Polisi mengatakan Ahmad Shah Wahid ditarik dari mobilnya ketika ia sedang dalam perjalanan ke tempat kerjanya di daerah Khir Khana, Kabul utara.
Motif penculikan itu tidak jelas dan belum ada pengakuan dari pihak yang bertanggung jawab.
Banyak pejabat pemerintah Afghanistan telah diculik untuk uang tebusan atau dibunuh dalam beberapa tahun ini.
Penculikan itu terjadi 10 hari setelah pemilihan presiden Afghanistan, yang dikabarkan berlangsung dalam keadaan yang relatif aman dan tenteram.
Bekas menteri keuangan Ashraf Ghani dan politisi oposisi Abdullah Abdullah telah muncul sebagai calon terkuat dalam penghitungan awal suara. Hasil terakhir diperkirakan bulan depan.