Tautan-tautan Akses

Walikota New York: Masih Banyak yang Hilang akibat Gedung Runtuh


Polisi di lokasi ledakan dan gedung yang runtuh di East Harlem, New York (12/3).
Polisi di lokasi ledakan dan gedung yang runtuh di East Harlem, New York (12/3).

Walikota New York Bill de Blasio mengatakan sejumlah orang hilang, meskipun beberapa mungkin tidak berada di dalam kedua gedung apartemen itu.

Sedikitnya dua warga, kedua-duanya perempuan, tewas di New York dan 17 lainnya luka-luka ketika ledakan dahsyat meratakan dua gedung apartemen.

Walikota New York Bill de Blasio mengatakan sejumlah orang hilang, meskipun beberapa mungkin tidak berada di dalam kedua gedung apartemen itu.

Ledakan pada pagi hari itu terjadi di Harlem, New York, beberapa saat setelah seorang warga di gedung lainnya melaporkan bau gas bocor. Consolidated Edison yang melayani fasilitas umum di pemukiman tersebut mengatakan pihaknya mengirim dua orang ke lokasi, tetapi ketika mereka tiba ledakan sudah terjadi.

Juru bicara Consolidate Edison tidak mau berspekulasi tentang apakah kebocoran gas menjadi penyebab ledakan tersebut.

Lebih dari 200 petugas pemadam kebakaran tiba di lokasi setelah ledakan itu. Sebagian besar menyemprotkan air bertekanan tinggi dari truk-truk bertangga ke arah gedung-gedung yang hancur. Asap tebal memenuhi lokasi tersebut.

Dua gedung apartemen roboh dan puing-puing bangunan berserakan di trotoar hingga beberapa blok dari lokasi ledakan.
XS
SM
MD
LG