Tautan-tautan Akses

Warga Suriah Pelaku Kekejaman Penjara Ditangkap di Jerman


Salah seorang pelaku kejahatan terhadap kemanusiaan Suriah, diadili di Koblenz, Jerman, 23 April 2020. (Thomas Lohnes / Pool via REUTERS)
Salah seorang pelaku kejahatan terhadap kemanusiaan Suriah, diadili di Koblenz, Jerman, 23 April 2020. (Thomas Lohnes / Pool via REUTERS)

Seorang warga Suriah yang dituduh menyiksa seorang tahanan sewaktu bekerja sebagai dokter di sebuah penjara dinas intelijen militer Suriah ditangkap di Jerman.

Kantor Kejaksaan Jerman Senin (22/6) menyatakan, tersangka, hanya bisa diidentifikasi sebagai Alaa M. sesuai undang-undang privasi Jerman, ditangkap di Hesse, Jerman Tengah, Jumat pekan lalu. Ia didakwa mencederai tubuh korbannya dan melakukan kejahatan terhadap kemanusiaan.

Menurut keterangan kantor kejaksaan Jerman, penangkapan ini terkait dengan tindakan yang diduga dilakukan M di sebuah penjara di kota Homs pada akhir 2011. Tersangka diduga menyiksa keras seorang demonstran yang ditangkap hingga akhirnya menyebabkan kematiannya.

Tersangka memukuli demonstran itu dengan pipa plastik dan menendang tubuhnya sewaktu terkapar di tanah. Setelah kondisi korban memburuk pada keesokan harinya, tersangka dan seorang dokter lainnya memukuli kembali korban hingga tak sadarkan diri. Korban akhirnya dilaporkan tewas, namun penyebabnya tidak diungkapkan.

Tersangka meninggalkan Suriah pada 2015 dan kini tinggal di Jerman, di mana ia membuka praktik sebagai seorang dokter.

Penangkapan Alaa M. berlangsung setelah dua mantan anggota dinas rahasia Suriah diadili di Koblenz, Jerman, atas dakwaan melakukan kejahatan terhadap kemanusiaan karena peran mereka di sebuah penjara pemerintah, di mana ribuan demonstran oposisi disiksa. [ab/uh]

XS
SM
MD
LG