Tautan-tautan Akses

Warga Tunisia Protes Tewasnya Pemimpin Oposisi


Balkis (tengah), puteri Mohamed Brahmi, tokoh oposisi Tunisia yang dibunuh, menangisi kematian ayahnya di Tunis (25/7).
Balkis (tengah), puteri Mohamed Brahmi, tokoh oposisi Tunisia yang dibunuh, menangisi kematian ayahnya di Tunis (25/7).

Warga Tunisia melakukan aksi protes hari Kamis (25/7) setelah terjadi pembunuhan terhadap pemimpin oposisi Mohamed Brahmi, di luar rumahnya di ibukota Tunis.

Aksi-aksi protes berlangsung di Tunisia setelah terjadi pembunuhan terhadap pemimpin oposisi yang vokal, Mohamed Brahmi, di luar rumahnya di ibukota, Tunis, pembunuhan bermotif politik kedua di negara itu sepanjang tahun ini.

Media setempat melaporkan, sejumlah orang bersenjata menembak Brahmi – seorang nasionalis dan anggota Partai Gerakan Rakyat yang sekuler – beberapa kali Kamis pagi.

Politisi berusia 58 tahun itu merupakan pengecam keras pemerintah pimpinan kelompok Islamis Tunisia dan anggota Majelis Konstituen yang ditugaskan menulis konstitusi baru negara Afrika Utara itu.

Partai Islamis Ennahda yang moderat, yang mendominasi pemilu Oktober 2011 dan memerintah dalam koalisi dengan dua partai sekuler, segera mengecam apa yang disebutnya aksi pengecut dan keji itu.

Ketua Majelis Konstituen mengatakan, Jumat akan menjadi hari berkabung bagi Brahmi.

Pembunuhan lain politisi sekuler, Chokri Belaid, Februari lalu memicu kekerasan paling buruk di Tunisia sejak kejatuhan pemimpin otoriter Presiden Zine al-Abidine Ben Ali pada 2011 dan memprovokasi krisis politik yang hampir menggagalkan transisi politik negara itu.

Recommended

XS
SM
MD
LG