Tautan-tautan Akses

Wartawan Spanyol Dibebaskan oleh Kelompok Al-Qaida


Juru bicara wartawan dan fotografer surat kabar El Mundo dalam sebuah konferensi pers di Madrid, Spanyol pada bulan Desember.
Juru bicara wartawan dan fotografer surat kabar El Mundo dalam sebuah konferensi pers di Madrid, Spanyol pada bulan Desember.

Sebuah surat kabar Spanyol mengatakan dua wartawan yang diculik tahun lalu di Suriah telah dibebaskan.

Dua wartawan Spanyol dibebaskan hari Minggu setelah diculik oleh kelompok yang terkait Al-Qaida dan disandera selama enam bulan di Suriah. Suratkabar Spanyol “El Mundo” mengatakan koresponden Javier Espinosa dan fotografer freelance Ricardo Garcia Vilanova dibebaskan dan diserahterimakan kepada militer Turki. Keduanya kemudian diterbangkan ke Spanyol. Belum jelas apakah mereka melarikan diri atau dibebaskan.

Espinosa menelepon surat kabarnya El Mundo hari Sabtu (29/3) malam dari Turki, setelah ia dan rekannya dibebaskan.

Javier Espinosa dan fotografer Ricardo Garcia Villanova ditangkap oleh kelompok sempalan yang bernama Negara Islam di Irak dan Suriah, di sebuah pos pemeriksaan di kota Tal Abyad yang dikuasai kelompok militan itu. Sedikitnya sembilan orang wartawan asing dan 10 orang wartawan Suriah masih hilang dan belum diketahui nasibnya.

El Mundo mengatakan hari Minggu reporter Javier Espinosa dan fotografer Richard Garcia Vilanova kini berada di Turki.

Keduanya diculik bulan September oleh kelompok terkait al-Qaida, Negara Islam di Irak dan Mediterania Timur.

Surat kabar mengindentifikasi para penculik sebagai anggota Negara Islam Irak dan Levant, faksi jihadis di Suriah yang terkait afiliasi al-Qaida di Irak.

Tidak ada rincian tentang kesehatan kedua wartawan itu atau syarat-syarat pembebasan mereka.

Komite untuk Melindungi Wartawan yang berbasis di New York mengatakan awal bulan ini bahwa Suriah adalah negara paling berbahaya di dunia bagi wartawan.
XS
SM
MD
LG