Tautan-tautan Akses

WHO Kritik Dunia Karena Hanya Fokus pada Perang di Ukraina


Tedros Adhanom Ghebreyesus, Direktur General Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), menghadiri konferensi pers di Jenewa, Swiss, pada 20 Desember 2021. (Foto: Reuters/Denis Balibouse)
Tedros Adhanom Ghebreyesus, Direktur General Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), menghadiri konferensi pers di Jenewa, Swiss, pada 20 Desember 2021. (Foto: Reuters/Denis Balibouse)

Kepala Badan Kesehatan Dunia (WHO) Tedros Adhanom Ghebreyesus pada Rabu (13/4) mengecam masyarakat internasional karena memusatkan lebih banyak perhatian pada perang di Ukraina, sementara ada beberapa krisis di negara-negara lain – termasuk di negara asalnya, Ethiopia – yang tidak mendapat pertimbangan yang sama, kemungkinan karena yang menderita bukan warga kulit putih.

Berbicara dalam konferensi pers virtual dari Jenewa, Tedros mempertanyakan “jika dunia benar-benar memberi perhatian yang setara pada kehidupan warga kulit putih dan kulit hitam,” mengapa kedaruratan yang sedang terjadi di Ethiopia, Yaman, Afghanistan, dan Suriah hanya mendapat “sedikit” perhatian dunia dibanding yang diberikan pada Ukraina.

Tedros bulan lalu mengatakan “tidak ada tempat di bumi ini di mana kesehatan jutaan orang lebih terancam” selain di wilayah Tigray di Ethiopia.

Tedros mengakui perang di Ukraina signifikan secara global, tetapi mempertanyakan apakah perhatian yang cukup juga diberikan pada krisis lainnya.

“Saya harus terus terang dan jujur bahwa dunia tidak memperlakukan umat manusia dengan cara yang sama. Sebagian lebih setara dibanding yang lain,” ujarnya.

Tedros menggambarkan situasi di Tigray “tragis” dan “berharap dunia kembali menggunakan akal sehat dan memperlakukan semua kehidupan manusia secara setara.”

Secara khusus Tedros juga mengkritik pers karena gagal mendokumentasikan kekejaman yang sedang berlangsung di Ethiopia, di mana orang-orang telah dibakar hidup-hidup. “Saya bahkan tidak tahu apakah laporan itu ditanggapi serius atau tidak oleh media,” ujarnya. [em/rd]

XS
SM
MD
LG