Polisi Prancis menyebar di wilayah pinggiran seputar Paris untuk mencegah kemungkinan berkobar kekerasan, setelah hampir seribu orang melakukan pawai tertib memperingati genap satu tahun kerusuhan tahun lalu.
Menurut sumber kepolisian, sebuah bis dibakar Jumat malam di wilayah pinggiran utara Paris, tidak jauh dari Clichy-sous-Bois, lokasi dimana kekerasan tahun lalu ber-awal. Polisi mengatakan dua pria bersenjata memerintahkan 15 penumpang keluar dari bis itu, kemudian membakarnya. Bis itu adalah yang kelima dibakar dalam beberapa hari terakhir.
Serangan terhadap bis hari Jumat itu menyusul pawai tanpa suara di Clinchy-sous-Bois pagi harinya untuk mengenang kematian dua remaja muslim karena kecelakaan tersengat listrik tahun lalu saat bersembunyi dari kejaran polisi.
Kejadian itu mencetuskan kerusuhan dimana para pemuda muslim keturunan Afrika Utara melakukan pengrusakan setiap malam, memrotes permukiman tua dan lusuh, kurangnya lapangan kerja dan diskriminasi ras.