Rusia mengatakan telah melakukan pengiriman ke-delapan dan terakhir bahan bakar bagi Pembangkit Listrik Nuklir Iran di Busher.
Sejak kiriman pertama bulan lalu, Rusia telah mengirim seluruhnya 82 ton bahan bakar nuklir ke pembangkit listrik di kota pelabuhan Teluk itu.
Iran menyatakan berharap pembangkit listrik itu akan beroperasi dengan kapasitas 50 persen paling lambat pertengahan tahun ini. Tetapi Rusia menyatakan keraguan fasilitas itu akan bisa mulai beroperasi sebelum akhir tahun 2008.
Amerika Serikat mengatakan kiriman bahan bakar Rusia itu serta pengembalian bahanbakar sisa ke Rusia menjadikan tidak perlu bagi Iran untuk memperkaya uranium sendiri.
Tetapi Iran berkeras negara itu berhak membuat sendiri bahanbakar bagi pembangkit listrik di masa depan.