Bentrok Katolik-Kristen di Irlandia Utara - 2001-07-13

Para pemimpin politik Irlandia Utara siap untuk mengadakan pembicaraan hari Jumat ini yang dimaksukan untuk menyelamatkan perjanjian pembagian kekuasaan Protestan-Katolik di provinsi itu. Pembicaraan dijadwalkan setelah terjadi kerusuhan di Belfast yang disulut oleh Orde Oranye Protestan yang militan. Gang-gang anak-anak muda Katolik bentrok dengan polisi Kamis kemarin dan hari ini, setelah para anggota Orde Oranye berbaris melewati perkampungan orang Katolik di Belfast. Kerusuhan itu menyebabkan kira-kira 100 orang polisi cedera, di antaranya dua orang yang dibakar. Pembicaraan di Birmingham, Inggris, akan ditengahi oleh Perdana Menteri Inggris, Tony Blair dan Perdana Menteri Irlandia, Bertie Ahern.