800 Demonstran Philipina Protes Kehadiran Tentara AS - 2002-02-05

Paling kurang 800 demonstran berpawai ke Kedutaan Amerika di Manila memprotes kehadiran tentara Amerika di Philipina. Mereka menuduh pemerintah mengorbankan kedaulatan bangsa dan melanggar Konstitusi karena membolehkan tentara Amerika bekerjasama dengan pemerintah dalam bertempur melawan pemberontak muslim Abu Sayyaf. Demonstran meneriakkan kata-kata anti Amerika sementara polisi anti huru-hara Filipina yang bersenjatakan pentung dan perisai membentuk pagar di depan halaman Kedutaan Amerika itu. Tentara Amerika membantu pasukan pemerintah Filipina dalam usaha mereka menumpas Abu Sayyaf, kelompok yang diduga punya hubungan dengan kelompok teroris internasional Al Qaida dan pemimpinnya Osama bin Laden.