Analisis terbaru tentang saat-saat terakhir pesawat penumpang Malaysia Airlines MH370 menunjukkan tidak ada seorang pun yang mengendalikan pesawat itu saat jatuh ke laut.
Analisis terbaru itu dimuat dalam laporan teknis yang dikeluarkan Biro Keselamatan Penerbangan Australia hari Rabu (1/11).
Laporan itu tampaknya mendukung teori para penyelidik yang sudah lama diutamakan, bahwa tidak ada seorang pun yang mengendalikan kemudi pesawat Boeing 777 itu ketika pesawat kehabisan bahan bakar dan terjun dengan kecepatan tinggi ke wilayah Samudera Hindia yang terpencil di lepas pantai Australia barat tahun 2014.
Belakangan ini pengkritik semakin memaksakan teori lain bahwa ada seseorang yang menguasai kendali pesawat pada akhir penerbangannya. Jika demikian halnya, pesawat mungkin meluncur lebih jauh lagi. [al/ps]