Api Melalap Sebuah Rumah Sakit di Iran

Tim medis dan anggota pemadam kebakaran berkumpul di luar Rumah Sakit Gandhi di Tehrean utara, setelah api melalap salah satu sisi rumah sakit tersebut pada 25 Januari 2024. (Foto: AP/Vahid Salemi)

Kebakaran terjadi di sebuah rumah sakit di ibu kota Iran pada Kamis (25/1) yang menyebabkan gedung rumah sakit dievakuasi, lapor media pemerintah.

Belum diketahui pasti penyebab kebakaran dan tidak ada korban jiwa dilaporkan.

Kebakaran terjadi sekitar pukul tujuh malam waktu setempat, membakar bagian depan rumah sakit Ghandi di Teheran, kata kantor berita resmi IRNA.

“Ada kebakaran di sisi timur rumah sakit Ghandi dan kami sedang mengosongkan rumah sakit,” kata IRNA mengutip direktur rumah sakit itu.

BACA JUGA: Mantan Presiden Iran Dilarang Kembali Calonkan Diri Sebagai Anggota Majelis Pakar

Petugas pemadam kebakaran telah dikerahkan ke lokasi kejadian dan upaya telah dilakukan untuk memadamkan api, lapor stasiun televisi pemerintah.

Pada bulan Agustus lalu, kebakaran juga terjadi di Grand Bazaar Teheran, merusak beberapa toko, namun tidak ada korban jiwa.

Pada Juni 2020, ledakan dahsyat yang disebabkan oleh tabung gas yang terbakar di sebuah klinik di Teheran utara, menewaskan sedikitnya 19 orang.

Pada bulan Januari 2017, kebakaran di pusat perbelanjaan Plasco yang memiliki 15 lantai di Teheran, menewaskan sedikitnya 22 orang, termasuk 16 petugas pemadam kebakaran. [ps/jm]