AS Hancurkan 6 Ton Gading Gajah Ilegal

Gading-gading ilegal dihancurkan dalam upaya mencegah perburuan gajah dan mengekang pemasaran gading (foto: ilustrasi).

Amerika menghancurkan enam ton gading gajah yang disita, dalam upaya memerangi perdagangan gading selundupan di dunia.
Badan Satwa Liar dan Ikan Amerika mengumpulkan gading-gading itu, sebagian berukiran rumit, dalam 25 tahun terakhir.

Tetapi hari Kamis, pekerja menghancurkan gading-gading itu di perindustrian penghancur batu di negarabagian Colorado, dalam upaya mencegah perburuan gajah dan mengekang pemasaran gading.

Menurut kalangan pakar, bisnis ilegal perdagangan hewan tahunan mencapai 10 milyar dolar, dan gading yang dihancurkan itu artinya 2.000 gajah mati.

Namun, Adam Roberts, pejabat pada kelompok konservasi Born Free USA mengatakan penghancuran gading-gading itu bisa ikut mengekang pemasarannya.

Beberapa jam sebelum gading-gading itu dihancurkan, Menteri Luar Negeri John Kerry mengatakan Amerika menawarkan hadiah satu juta dolar guna membantu membongkar sindikat kriminal berbasis di Laos yang secara gelap memburu gajah karena gadingnya.