Badai Ian, pada Rabu (28/9), melanda wilayah pesisir barat daya Florida sebagai badai monster Kategori 4 yang membawa gelombang badai "bencana", angin kencang, serta banjir di tengah upaya para pejabat dalam menyiapkan tindakan tanggap darurat besar-besaran.
Patroli Perbatasan Amerika mengatakan sebanyak 20 migran hilang setelah kapal mereka tenggelam. Di antara 20 migran tersebut, empat orang yang berasal dari Kuba berhasil berenang ke pantai di pulau-pulau Florida Keys dan tiga orang lainnya diselamatkan di laut oleh penjaga pantai.
BACA JUGA: Gubernur Florida tentang Badai Ian: 'Ini Ancaman Nyata'Pusat Badai Nasional (NHC) mengatakan mata badai yang "sangat berbahaya" mendarat tepat selepas pukul 3 sore waktu setempat di pulau penghalang Cayo Costa, sebelah barat Kota Fort Myers. NHC menambahkan, Ian membawa angin dengan kekuatan maksimum 240 kilometer per jam ketika melanda daratan, "menghantam semenanjung Florida dengan kondisi yang menuai bencana".
Gubernur Florida Ron DeSantis mengatakan bahwa terdapat lebih dari 1,1 juta pemadaman listrik yang dilaporkan di negara bagian itu. Jumlah tersebut diperkirakan akan bertambah.
Di tiga county di mana badai pertama kali melanda, hampir semua listrik telah padam. Ian juga akan berdampak terhadap jutaan warga di seluruh Florida dan di negara bagian Georgia dan South Carolina. [ka/rs]