Blinken Bertolak ke Jerman, Turki, dan Yunani

Menteri Luar Negeri Amerika, Antony Blinken

Menteri Luar Negeri Amerika Antony Blinken siap bertolak ke Jerman, Turki, dan Yunani pada 16-22 Februari menjelang peringatan satu tahun invasi Rusia ke Ukraina 24 Februari, dan di tengah operasi penyelamatan di Turki dan Suriah pasca gempa dahsyat yang meluluhlantak negara anggota NATO itu pekan lalu.

Blinken akan menghadiri Konferensi Keamanan Munchen yang akan dimulai hari Jumat (17/2).

Wakil Presiden Amerika Kamala Harris, Kanselir Jerman Olaf Scholz, Presiden Prancis Emmanuel Macron, Sekjen NATO Jens Stoltenberg dan Menteri Luar Negeri China Wang Yi adalah sebagian dari pemimpin yang menghadiri pertemuan tahunan selama tiga hari itu.

BACA JUGA: Menlu AS: Balon Mata-mata China Langgar Kedaulatan Negara di Lima Benua

Departemen Luar Negeri Amerika mengatakan di Munchen nanti Blinken akan ikut dalam rangkaian pertemuan untuk membahas dukungan berkelanjutan bagi Ukraina, dan bantuan untuk Turki dan Suriah setelah dua gempa dahsyat itu.

Sementara Ukraina bersiap menghadapi ofensif besar-besaran baru dari Rusia, pemimpin-pemimpin Barat yang berkumpul dalam pertemuan itu tampaknya akan memperbarui komitmen mereka untuk membantu Ukraina. [em/ka]