Para astronot Amerika kemungkinan segera harus menyisihkan ruangan dalam pesawat mereka bagi turis antariksa.
Perusahaan raksasa Boeing hari Rabu mengumumkan kemitraan dengan sebuah perusahaan bernama Space Adventures untuk memasarkan tempat duduk sebuah kapsul antariksa yang baru.
Space Adventures sudah mengatur delapan perjalanan ke Stasiun Antariksa Internasional dengan menggunakan wahana antariksa Rusia, kapsul Soyuz. Penerima jasa terakhir perusahaan ini adalah Cirque du Soleil, pendiri Guy Laiberte, yang membayar 35 juta dollar bulan Oktober, tahun lalu.
Boeing dan Space Adventures tidak bersedia menyatakan biaya satu kali perjalanan, tapi dikatakan bahwa biaya itu akan kompetitif.
Penerbangan dengan kapsul Boeing berkapasitas tujuh penumpang akan dimulai tahun 2015.