Serangan tiga tahap itu adalah yang paling mematikan dalam beberapa minggu terakhir dan terjadi beberapa hari sebelum rakyat Irak mencoblos dalam pemilu parlemen. Sejauh ini, belum ada yang mengaku bertanggung jawab. Polisi Irak segera memberlakukan jam malam setelah serangan-serangan itu dan mengatakan mereka sudah menahan empat tersangka. Pejabat Amerika Serikat dan Irak sudah memperingatkan pemberontak akan meningkatkan serangan dalam upaya mencegah pemilu.
|
Bom Meledak di Baquba Jelang Pemilu Irak, 31 Tewas
Serangkaian serangan bom bunuh diri terjadi hari Rabu di kota Baquba di Irak utara, menewaskan sedikitnya 31 orang dan melukai 48 lainnya.