19 November 2014
Seorang warga membersihkan salju di rumahnya di Lancaster, negara bagian New York yang dilanda salju hampir setinggi 2 meter.
Seorang turis tampak dari sebuah gelembung sabun, sedang mengambil gambar lapangan Comercio di Lisabon, Portugal.
Kawasan Times Square di kota New York meresmikan layar billboard digital terbesar dan termahal (megascreen) di depan hotel Marriott Marquis di Manhattan.
Beberapa turis asing memakai pakaian tradisional Jepang kimono saat memasuki sebuah kuil di dekat distrik Nihonbashi, Tokyo.
Seorang perempuan Kurdi-Suriah menggendong bayi di kamp pengungsi di Suruc, Turki.
Para demonstran pro-demokrasi Hong Kong beristirahat setelah berusaha memasuki komplek parlemen di sana.
Petani India menampi padi di pinggiran kota Agartala, negara bagian Tripura.
Mahasiswa Inggris merobohkan penghalang di dekat parlemen Inggris yang dipasang polisi, dalam aksi protes atas kenaikan uang kuliah di London.
Anak-anak Pakistan yang mengungsi akibat pertempuran militer dan Taliban, bermain kriket di pinggiran Islamabad.
Warga Druze menghadiri pemakaman polisi Israel dari etnis Druze yang menjadi salah seorang korban tewas serangan terhadap sinagog di Yerusalem.
Para turis mengambil gambang patung 'Paddington Bear' di stasiun kereta Paddington di London.