Suatu delegasi anggota Kongres Amerika hari Minggu (14/8) melawat ke Taiwan, hanya 12 hari setelah lawatan yang dipimpin Ketua DPR Nancy Pelosi yang menimbulkan kemarahan China.
Menurut American Institute di Taiwan, delegasi lima anggota Kongres yang dipimpin oleh senator faksi Demokrat dari negara bagian Masschusetts, Ed Markey, akan bertemu dengan para pemimpin senior Taiwan untuk membahas hubung Amerika-Taiwan, keamanan kawasan, perdagangan, investasi dan isu-isu lain. Institut itu mewakili pemerintah Amerika yang tidak memiliki hubungan resmi dengan Taiwan.
Your browser doesn’t support HTML5
China, yang mengklaim Taiwan yang memiliki kepemimpinan sendiri sebagai wilayahnya, menanggapi lawatan Pelosi pada 2 Agustus lalu dengan mengirim beberapa rudal, kapal perang dan pesawat tempur ke kawasan perairan dan udara di sekitar Taiwan selama beberapa hari, bahkan setelah Pelosi mengakhiri lawatannya.
Pemerintah China menentang kontak resmi apapun yang dilakukan Taiwan dengan pemerintahan asing, khususnya pemimpin tertinggi Kongres Amerika seperti Nancy Pelosi.
Televisi Taiwan menunjukkan video pesawat pemerintah Amerika mendarat sekitar pukul 7 malam di bandara Songshan di Taipei. [em/jm]