Dua Ledakan Lukai 3 Pejabat di Peshawar, Pakistan

Peshawar, Pakistan

Dua ledakan yang terpisah, yang terjadi dalam selang waktu satu jam, melukai tiga pejabat keamanan di kota Peshawar, Pakistan, Senin pagi (8/5).

Ledakan pertama merusak gerbang satu sekolah dasar perempuan tetapi tidak mencederai siapapun. Polisi setempat mengatakan di tempat tersebut ada dua bom tetapi hanya satu yang meledak. Tim penjinak bom berhasil menjinakkan dengan aman bom yang satu lagi.

Ledakan kedua, di daerah yang berbeda, ditujukan terhadap kendaraan satuan kontra-terorisme yang kembali dari tempat ledakan di sekolah tadi. Personil yang luka dilarikan ke rumah sakit Lady Reading di dekatnya.

Belum ada yang mengaku bertanggung jawab atas serangan ini.

Bulan Februari lalu, Taliban Pakistan mengaku bertanggung jawab atas serangan bunuh diri terhadap satu kendaraan yang memuat para anggota lembaga kehakiman yang menewaskan satu orang dan melukai beberapa lainnya. Dalam pesannya, Taliban menuduh kehakiman memerintahkan pemenjaraan atau eksekusi rekan militant mereka.

Dan bulan lalu, serangan Taliban Pakistan terhadap bus mini di daerah suku terpencil menewaskan 14 orang termasuk wanita dan anak-anak.

Namun, keadaan keamanan di Pakistan telah membaik sejak militer melancarkan operasi pembersihan di bagian utara daerah suku terpencil yang bernama Waziristan Utara. [gp]