Pihak berwenang Kenya telah menyita dua ton gading di pelabuhan Mombasa yang bernilai lebih dari satu juta dolar.
Para pejabat mengatakan pengiriman ilegal itu dimuat dalam satu peti-kemas yang bertujuan Indonesia dengan surat-surat yang menyebut muatan “batu-batu hiasan.”
Para pejabat tersebut memberitahu suratkabar Kenya “Daily Nation” bahwa petugas yang meloloskan pengiriman itu untuk ekspor telah diskors sementara penyelidikan berlangsung.
Mereka mengatakan kira-kira 250 ekor gajah dibantai untuk ekspor tersebut.
Pembunuhan gajah dan badak adalah masalah utama di Kenya. Permintaan akan gading sangat besar di Asia. Gading digunakan untuk hiasan dan juga diyakini mempunyai khasiat yang dapat digunakan untuk membuat obat-obatan. Larangan perdagangan gading dunia mulai diberlakukan sejak tahun 1989.
Para pejabat tersebut memberitahu suratkabar Kenya “Daily Nation” bahwa petugas yang meloloskan pengiriman itu untuk ekspor telah diskors sementara penyelidikan berlangsung.
Mereka mengatakan kira-kira 250 ekor gajah dibantai untuk ekspor tersebut.
Pembunuhan gajah dan badak adalah masalah utama di Kenya. Permintaan akan gading sangat besar di Asia. Gading digunakan untuk hiasan dan juga diyakini mempunyai khasiat yang dapat digunakan untuk membuat obat-obatan. Larangan perdagangan gading dunia mulai diberlakukan sejak tahun 1989.