Duchess of Cambridge Sampaikan Pesan Pada Peluncuran Kampanye 'Tindakan Atasi Kecanduan'

Kate, Duchess of Cambridge dari Inggris dalam peluncuran kampanye "Forward Trust's Taking Action on Addiction" di BAFTA, London, Selasa, 19 Oktober 2021. (Paul Grover/Pool Photo via AP)

The Duchess of Cambridge menyampaikan pidato utama hari Selasa (19/10) saat peluncuran kampanye 'Taking Action on Addiction', di London.

Kate adalah pelindung badan amal The Forward Trust dan kampanye khusus itu berharap dapat membantu menghilangkan stigma terkait kecanduan. Dalam pidatonya, Duchess of Cambridge mengatakan masyarakat perlu mulai memperhatikan kecanduan "dengan penuh kepedulian dan rasa empati" serta memperlakukannya sebagai sebuah kondisi kesehatan mental.

“Kita perlu menghargai dan memprioritaskan perhatian dan dukungan, membantu dalam pemulihan dan menghubungkan setiap individu yang jelas menderita, dengan orang-orang di sekitar mereka,” Kate menjelaskan.

Kate juga berterima kasih kepada mereka yang hadir karena berbagi pengalaman kecanduan mereka bersama dirinya. [mg/jm]