"Fantastic Beasts: The Crimes of Grindelwald'' menyihir box office akhir pekan di AS dan dibuka sebagai film berpenghasilan terbesar.
Film terbaru dari dunia Harry Potter itu menghasilkan 62.2 juta dolar untuk Warner Bros. di AS dan Kanada, menurut perkiraan studio hari Minggu.
Namun, angka itu lebih rendah dibandingkan film pertama dalam serial itu, "Fantastic Beasts and Where to Find Them'' tahun 2016, yang dibuka dengan penghasilan 74 juta dolar juga pada bulan November. Film itu total menghasilkan 234 juta dolar di AS dan Kanada sepanjang pemutarannya.
Film top pekan lalu, ``Dr. Seuss' The Grinch,'' kini ada di posisi kedua dengan penghasilan 38.1 juta dolar. Dengan demikian total penghasilannya secara domestik mencapai 126 juta dolar dalam dua pekan.
"Bohemian Rhapsody'' masih menggoyang box office, menempati peringkat ketiga dengan penghasilan 15.7 juta dolar pada akhir pekan ini, dengan total penghasilan sebanyak 127 juta dolar. (vm)