19 Juli 2023

Seseorang pria mendinginkan diri dengan mencelupkan kepalanya di kolam Piazza del Popolo di ibu kota Roma, sementara suhu udara diperkirakan akan terus meningkat dalam beberapa hari mendatang akibat gelombang panas ekstrem di Italia, 18 Juli 2023. (Reuters) 

Mobil swakemudi "Waymo" melaju di Seventh Street saat suhu mencapai 115 derajat Fahrenheit (lebih dari 46 Celsius) tampak di papan reklame digital di tengah gelombang panas ekstrem di pusat kota Phoenix, Arizona. (Reuters) 

Orang-orang menyaksikan kebakaran hutan yang tidak terkendali di Mandra sebelah barat ibu kota Athena, Yunani di tengah gelombang panas esktrem yang melanda Eropa hari Selasa, 18 Juli 2023. (Foto: AP) 

Sekelompok 55 paus pilot telah mati setelah mereka ditemukan terdampar di pantai Tolsta Utara, di Pulau Lewis, Skotlandia dalam paus massal terburuk yang terdampar di daerah itu. (AP) 

Seorang demonstran melakukan aksi unjuk rasa dengan membawa tulisan "Ini adalah Darurat Iklim" di Taman Nasional Death Valley, California ketika suhu udara mencapai lebih dari 54 Celsius. (AP) 

Munni Devi membersihkan lumpur dari pintu masuk rumahnya saat air banjir surut dari area permukiman akibat meluapnya sungai Yamuna setelah hujan lebat, di New Delhi, India.

Kebakaran melanda sebuah rumah di permukiman Irini, dekat kota resor Loutraki, sekitar 80 kilometer sebelah timur Athena, Yunani.

Sebuah mobil terkubur lumpur dan bebatuan akibat banjir baru-baru ini di kota Belvidere, New Jersey.

Petugas pemadam kebakaran hutan EIRIF bekerja selama pemadaman kebakaran Tijarafe di Pulau Canary La Palma, Spanyol.

Tim Jerman berkompetisi di final renang artistik beregu di Kejuaraan Renang Dunia di Fukuoka, Jepang.