Gagalkan Serangan Hizbullah, Polisi Brazil Tangkap Dua Orang

Peta Brazil dan negara bagian Sao Paulo. (Foto: VOA)

Polisi Brazil, bekerja sama dengan agen mata-mata Israel, Mossad, dan sejumlah lembaga internasional lainnya, menggagalkan serangan yang direncanakan oleh kelompok militan Hizbullah yang didukung Iran, menurut polisi federal Brazil.

Polisi federal negara itu menangkap dua orang di Negara Bagian Sao Paulo atas tuduhan terorisme, katanya dalam sebuah pernyataan.

Di Israel, pernyataan yang dikeluarkan oleh Perdana Menteri Benjamin Netanyahu mengatakan rencana tersebut melibatkan sel yang dibiayai dan dilatih oleh Hizbullah untuk melakukan serangan terhadap bangunan-bangunan Yahudi di negara Amerika Selatan itu.

“Mengingat latar belakang perang di Gaza melawan organisasi teroris Hamas, Hizbullah dan rezim Iran terus beroperasi di seluruh dunia untuk menyerang sasaran Israel, Yahudi, dan Barat,” kata pernyataan yang dirilis di X.

Polisi Brazil mengumumkan bahwa mereka juga telah mengeluarkan 11 surat perintah penggeledahan untuk membuktikan perekrutan warga Brazil untuk melakukan kegiatan ekstremis.

Polisi Brazil telah menetapkan dua orang lagi di Lebanon sebagai buron, menurut surat kabar Brazil, O Globo. [lt/ft]