Perdana Menteri Narendra Modi mengatakan hari Minggu bahwa pemerintahannya akan meratifikasi persetujuan itu tanggal 2 Oktober, yang bertepatan dengan hari ulang tahun kelahiran pemimpin kemerdekaan India Mahatma Gandhi.
India mengepulkan kira-kira 4,5 persen gas rumah kaca sedunia. Sekjen PBB Ban Ki-moon mengatakan bulan ini bahwa 60 negara yang merupakan sumber 48 persen emisi sudah turut menyepakati persetujuan itu. Persetujuan Paris meminta negara-negara kaya dan miskin mengambil tindakan yang menghambat peningkatan suhu sedunia yang mencairkan es di daerah kutub, menaikkan permukaan laut dan mengubah pola curah-hujan. Persetujuan itu mengharuskan negara-negara membuat rencana nasional untuk mengurangi emisi guna membatasi kenaikan suhu sedunia hingga di bawah dua derajad Celsius. [gp]