Jepang Kerahkan Jet Tempur Setelah Melihat Drone China

Jet tempur gabungan Jepang dan AS terbang dalam formasi di atas Laut Jepang, Selasa, 7 Juni 2022, sebagai ilustrasi. (Foto: via AP)

Kementerian Pertahanan Jepang mengatakan pada Selasa (2/5) pihaknya bergegas mengerahkan sebuah jet tempur setelah melihat pesawat tak berawak yang diduga milik China antara Pulau Yonaguni di Jepang dan Taiwan.

Drone itu terbang menuju Selat Bashi yang memisahkan Taiwan dengan Filipina, kata Kementerian Pertahanan Jepang dalam sebuah pernyataan.

Seiring dengan semakin meningkatnya ancaman militer China, semua negara demokratis harus bekerja sama, kata menteri luar negeri Taiwan.

Dalam sebuah wawancara Jumat lalu dengan Sky News Australia, Joseph Wu mengatakan Taiwan – dengan populasi sekitar 23 juta dibandingkan dengan populasi China yang 1,4 miliar – harus mempertahankan diri dan tidak meminta negara lain untuk memperjuangkannya. [lt/uh]