Jerman Ekstradisi Tersangka Pelaku Serangan Paris ke Belgia

Suasana di depan pintu masuk ruang konser Bataclan di Paris, 13 November 2018. (Foto: dok).

Pihak berwenang Jerman mengatakan, mereka telah mengekstradisi seorang pria Bosnia ke Belgia, di mana ia dicari terkait serangan teror di Paris pada November 2015.

Kantor berita DPA melaporkan, jaksa di kota Naumburg, di bagian timur Jerman, mengungkapkan, pria berusia 39 tahun itu diserahkan ke pihak berwenang Belgia, Senin (29/7). Ia ditangkap pada Juni, dan sebuah pengadilan telah menolak keberatannya untuk diekstradisi.

Nama tersangka sejauh ini masih dirahasiakan.

Kejaksaan Jerman mengatakan, pria tersebut diduga terkait serangan ekstremis 13 November 2015 yang menewaskan 130 orang. Ia juga dicari pihak berwenang Belgia karena diduga mendukung sebuah organisasi teroris. Meski demikian, kejaksaan itu tidak mengungkapkan rincian keterlibatan pria itu.

Dalam serangan Paris, sejumlah ekstremis Muslim dengan senjata api dan bom menyerang sebuah gedung konser Bataclan, sebuah stadion, serta sejumlah bar dan restoran. [ab/uh]