Juru Bicara Gedung Putih Mengundurkan Diri

Juru bicara Gedung Putih, Robert Gibbs

Robert Gibbs akan meninggalkan posisi Jubir Gedung Putih awal bulan depan, sementara penggantinya belum diumumkan.

Juru bicara Presiden Amerika Barack Obama mengatakan ia akan meninggalkan posisinya, yang terbaru dalam serangkaian perubahan yang terjadi dalam pemerintahan Obama selagi mereka bekerja dengan Kongres baru.

Juru bicara Robert Gibbs akan mengundurkan diri awal Februari. Penggantinya belum diumumkan.

Presiden Obama bersiap-siap merombak susunan stafnya selagi ia membuat persiapan bagi upayanya agar terpilih lagi tahun 2012. Penasehat politik senior David Axelrod akan kembali ke Chicago, Illinois untuk memimpin upaya tersebut.

Media-media Amerika mengatakan Presiden Obama kini mempertimbangkan William Daley sebagai Kepala Staf-nya yang baru. William Daley sebelumnya menjabat Menteri Perdagangan di bawah mantan presiden Bill Clinton, dan merupakan saudara Walikota Chicago Richard Daley.

Presiden Obama diperkirakan juga akan mengumumkan pengganti Larry Summers, yang mengepalai Dewan Penasehat Ekonominya.