Jutaan Orang Saksikan Gerhana Matahari Total di Indonesia

Gerhana matahari total di Luwuk, Central Sulawesi, (9/3).

Orang-orang di 12 propinsi dan tiga zona waktu berkumpul di stadion-stadion olahraga, planetarium-planetarium dan puncak-puncak bukit sewaktu bulan mulai bergerak antara bumi dan matahari tidak lama setelah Subuh.

Jutaan orang di berbagai penjuru Indonesia menyaksikan gerhana matahari total yang jarang terjadi, Rabu (9/3).

Orang-orang di 12 propinsi dan tiga zona waktu berkumpul di stadion-stadion olahraga, planetarium-planetarium dan puncak-puncak bukit sewaktu bulan mulai bergerak antara bumi dan matahari tidak lama setelah Subuh.

Di banyak desa, sepanjang jalur gerhana, penduduk bersujud dalam doa dan melangsungkan ritual-ritual keagamaan sewaktu siang hari tiba-tiba berubah jadi gelap selama dua menit berlangsungnya gerhana.

Peristiwa itu juga menarik perhatian ribuan orang dari berbagai penjuru dunia, termasuk sebuah tim ilmuwan dari badan antariksa nasional AS (NASA), yang mengamati gerhana dari Maluku. Sayangnya, langit yang mendung membuat peristiwa gerhana tidak terlihat jelas di beberapa tempat di Indonesia.

Gerhana sebagian juga terlihat di berbagai wilayah lain di Asia dan Australia, hingga Samudera Pasifik. [ab/as]