Kejaksaan Rusia telah meminta pengadilan membatalkan tuduhan atas Dmitry Kratov, mantan pimpinan penjara Moskow dimana Magnitsky ditahan, Senin (24/12).
Kejaksaan Rusia telah meminta pengadilan membatalkan tuduhan terhadap seorang pejabat penjara yang sedang diadili karena menyebabkan kematian pengacara Sergei Magnitsky yang mengungkapkan perbuatan korupsi.
Dmitry Kratov, mantan pimpinan penjara Moskow dimana Magnitsky ditahan, dituduh menolak pengobatan Magnitsky saat sakit dalam tahanan pra-peradilan.
Kejaksaan hari Senin (24/12) memberitahu pengadilan bahwa tindakan Kratov tidak mengakibatkan kematian pengacara itu.
Hanya Kratov dan dokter penjara Larisa Litvinova dikenakan tuduhan sehubungan dengan kasus itu, tetapi tuduhan terhadap Litvinova dibatalkan bulan April setelah masa menunggu peradilannya habis.
Magnitsky meninggal dunia bulan November tahun 2009 setelah dihambat memperoleh pemeriksaan dokter untuk penyakit pankreas dan menderita apa yang digambarkan para aktivis hak azasi manusia sebagai “keadaan yang menyiksa” selama 12 bulan ia berada dalam tahanan pra-peradilan.
Dmitry Kratov, mantan pimpinan penjara Moskow dimana Magnitsky ditahan, dituduh menolak pengobatan Magnitsky saat sakit dalam tahanan pra-peradilan.
Kejaksaan hari Senin (24/12) memberitahu pengadilan bahwa tindakan Kratov tidak mengakibatkan kematian pengacara itu.
Hanya Kratov dan dokter penjara Larisa Litvinova dikenakan tuduhan sehubungan dengan kasus itu, tetapi tuduhan terhadap Litvinova dibatalkan bulan April setelah masa menunggu peradilannya habis.
Magnitsky meninggal dunia bulan November tahun 2009 setelah dihambat memperoleh pemeriksaan dokter untuk penyakit pankreas dan menderita apa yang digambarkan para aktivis hak azasi manusia sebagai “keadaan yang menyiksa” selama 12 bulan ia berada dalam tahanan pra-peradilan.