Kepala pertahanan Filipina telah mengkritik China karena apa yang dikatakannya adalah tindakan intimidasi di Laut China Selatan dan mengatakan jaminan damai Beijing berbeda dengan perilakunya di laut yang disengketakan itu.
Menteri Pertahanan Delfin Lorenzana mengkritik tindakan China yang semakin beringas ketika dia dimintai komentarnya tentang jaminan duta besar China bahwa Beijing tidak akan berusaha memperoleh hegemoni di perairan yang diperebutkan itu dan “tidak akan memulai tembakan pertama.”
Lorenzana mengtakan: “Mereka mengatakan, ‘Kami tidak menggertak orang di sekitar,’ mereka mematuhi hukum internasional, tetapi saya mengatakan mereka tidak, apa yang mereka katakan bukanlah apa yang mereka lakukan di lapangan.”
Dia mengatakan, pengambilalihan daerah Scarborough Shoal oleh China setelah kebuntuan berlarut-larut tahun 2012 merupakan tindakan semena-mena. Sikap kritis kepala pertahanan itu bertolak belakang dengan sikap presiden Filipina yang ramah dengan China.
Scarborough Shoal adalah pulau kecil yang dikelilingi oleh batu karang dangkal di Laut China Selatan. [lt/ab]