Pemerintah Provinsi Ontario, Jumat (11/3), mengatakan Kiska, paus pembunuh terakhir di Kanada yang hidup dalam penangkaran, telah mati. Informasi tersebut didapat dari taman hiburan tempat Kiska tinggal.
"Kementerian diberitahu MarineLand bahwa paus bernama Kiska meninggal di MarineLand pada 9 Maret 2023. Nekropsi dilakukan oleh para profesional yang masih bekerja untuk MarineLand," kata Brent Ross, juru bicara Kementerian Umum Pengacara Provinsi Kanada dalam sebuah penyataan.
MarineLand adalah taman hiburan di Air Terjun Niagara, Ontario. Kiska, yang ditangkap di perairan Islandia pada 1979, berusia sekitar 47 tahun.
MarineLand mengatakan kesehatan Kiska menurun dalam beberapa pekan terakhir.
BACA JUGA: Pandemi Covid-19 Perbaiki Kehidupan Laut
"Tim dan ahli perawatan mamalia laut melakukan segala yang mungkin untuk mendukung kenyamanan Kiska dan akan berduka atas kehilangannya," kata media lokal mengutip taman hiburan itu.
Kelompok nirlaba Kanada Animal Justice, yang mengadvokasi hak-hak binatang, menyerukan penyelidikan atas perlakuan MarineLand terhadap paus pembunuh itu.
Kelompok hak-hak hewan People for the Ethical Treatment of Animals (PETA) menggambarkan Kiska sebagai "orca paling kesepian di dunia". Hidupnya ditandai dengan "tragedi demi tragedi" setelah kelima anaknya mati sebelum mereka berusia tujuh tahun.
"Layanan Kesejahteraan Hewan ada di tempat untuk menentukan kepatuhan terhadap Standar Perawatan," kata Ross. MarineLand diperiksa 160 kali sejak Januari 2020 sebagai bagian dari pekerjaan Layanan Kesejahteraan Hewan untuk memastikan standar perawatan dipenuhi berdasarkan hukum, tambah Ross. [ah/ft]