Kelompok industri otomotif di Meksiko mengatakan Senin (9/10), konten Amerika yang di dalam mobil-mobil buatan Meksiko, jauh lebih tinggi daripada yang telah diungkapkan oleh para pejabat Amerika, seperti yang dikutip kantor berita Reuters. Produksi dan ekspor mobil Meksiko pada September mencatat pertumbuhan kuat.
Pernyataan itu dikeluarkan dua hari sebelum perunding perdagangan dari Meksiko, Amerika, dan Kanada bertemu dalam putaran keempat pembicaraan mengubah Perjanjian Perdagangan Bebas Amerika Utara, NAFTA, di Washington.
Presiden Donald Trump mengemukakan bahwa NAFTA telah merugikan manufaktur Amerika, khususnya dalam produksi mobil, dan menyebabkan defisit perdagangan yang bernilai lebih dari 60 miliar dolar.
Trump telah mengancam akan membatalkan NAFTA jika tidak ada kesepakatan untuk mengubahnya agar lebih menguntungkan Amerika. Bulan lalu, pemerintahan Trump merilis kajian yang menunjukkan konten nilai tambah Amerika untuk barang-barang yang diimpor dari Meksiko dan Kanada, mengalami penurunan.
Analisa Kementerian Perdagangan Amerika menunjukkan bahwa konten Amerika untuk mobil buatan Meksiko turun dari 26,5 pada tahun 1995 menjadi 18,2 untuk tahun 2011. Namun Ketua Asosiasi Industri Mobil Meksiko, Eduardo Solis mengatakan, analisa asosiasi itu menunjukkan bahwa konten Amerika dalam mobil buatan Meksiko berkisar antara 37 dan 39,5 persen, bergantung asal kendaraan tersebut.
Menurut ketentuan NAFTA, sekurang-kurangnya 62,5 persen bahan dalam mobil atau truk kecil buatan Meksiko harus berasal dari Amerika Utara untuk dapat dipasarkan tanpa membayar cukai. [ds]