Para pejabat militer Korea Selatan menyatakan angkatan laut negara itu hari Sabtu melepaskan tembakan untuk menghalau dua kapal patroli Korea Utara yang melintas ke perairan Korsel.
Kantor Ketua Gabungan Kepala Staf militer Korsel pada hari Minggu, menyatakan tembakan-tembakan itu dilepaskan pada Sabtu larut malam sewaktu dua kapal patroli Korut melanggar perbatasan utara kedua negara.
Seorang juru bicara militer mengatakan kapal-kapal patroli Korut tidak membalas tembakan dan kemudian kembali ke arah utara.
Ini untuk pertama kalinya Korsel melepaskan tembakan-tembakan di perbatasan laut yang tegang, sejak tenggelamnya kapal perang negara tersebut secara misterius pada 26 Maret di kawasan tersebut.
Korsel mencurigai bahwa torpedo Korut menyebabkan kapal Korsel tersebut tenggelam dan menewaskan 46 pelaut Korsel.