'Kota Sampah' di Kairo

Para pemuda Kristen Koptik di antara tumpukan lipatan kardus di daerah Manshiyat Naser, atau 'Kota Sampah' di Kairo (18/7). (VOA/S. Behn)

Papan tanda pembuat tato di luar Gereja Kristen Koptik St. Simon the Tanner di pinggir daerah kumuh Kairo yang disebut Kota Sampah (18/7). (VOA/S. Behn)

Truk berisi sampah melintasi daerah kumuh tempat tinggal kelompok Kristen Koptik (18/7). (VOA/S. Behn)

Gambar Yesus Kristus di jendela toko daerah kumuh Kristen Koptik yang dikenal sebagai Kota Sampah di Kairo (18/7). (VOA/S. Behn)

Seorang bocah laki-laki berdiri di pintu depan sebuah rumah di daerah kumuh di Kairo yang dikenal sebagai Kota Sampah, tempat minoritas Kristen Koptik tinggal (18/7). (VOA/S. Behn)