Mantan Gubernur New Jersey Chris Christie Keluar dari RS

Mantan Gubernur New Jersey Chris Christie telah diperbolehkan pulang dari sebuah rumah sakit di New Jersey setelah dinyatakan positif Covid-19. (Foto: zz/Dennis Van Tine/STAR MAX/IPx)

Mantan Gubernur negara bagian New Jersey Chris Christie telah diperbolehkan pulang dari sebuah rumah sakit di New Jersey. Dia menjalani perawatan seminggu setelah mengumumkan dirinya terjangkit virus corona.

Christie mencuit Sabtu (10/10) bahwa dia telah pulang dari RS Morristown dan akan "menyampaikan lebih banyak lagi tentang semua ini pekan depan."

Christie mengumumkan pada 3 Oktober bahwa dirinya positif mengidap Covid-19. Beberapa jam kemudian, Christie mengatakan bahwa dia memutuskan untuk dirawat inap sesuai saran dokternya, sebagai "upaya pencegahan penting" mengingat dia memiliki penyakit asma.

"Dengan bahagia saya sampaikan bahwa pagi ini saya diperbolehkan keluar dari RS Morristown," kata Christie, Sabtu (10/10) pagi lewat Twitter. "Saya ingin berterima kasih kepada para dokter & perawat yang luar biasa yang merawat saya sepekan belakangan. Terima kasih kepada keluarga & teman atas doa mereka. Saya akan menyampaikan lebih banyak lagi tentang semua ini pekan depan."

Christie merupakan bagian dari serangkaian kasus infeksi virus corona yang terkait dengan lingkaran dalam Presiden Donald Trump.

Selain Trump dan ibu negara Melania Trump, beberapa orang yang melakukan perjalanan bersama presiden atau menghadiri acara dengannya baru-baru ini, terjangkit virus itu. [vm/ft]