Menlu Clinton Dorong Kompromi Sudan-Sudan Selatan

Menteri Luar Nageri AS Hillary Clinton bertemu dengan Presiden Sudan Selatan, Salva Kiir di Kantor Kepresidenan Kuba di Juba (3/8).

Menteri Luar Negeri AS Hillary Clinton telah tiba di Sudan Selatan dan bertemu dengan Presiden Sudan Selatan Salva Kiir di Juba (3/8).
Menteri Luar Negeri Amerika Hillary Clinton telah tiba di Sudan Selatan, dan diperkirakan akan berupaya mendorong kompromi antara negara terbaru di dunia itu dengan Sudan.

Clinton bertemu dengan Presiden Sudan Selatan Salva Kiir di Juba dalam kunjungan singkat itu, hari ini (3/8).

Sudan dan Sudan Selatan gagal memenuhi batas waktu PBB tanggal 2 Agutus untuk menyelesaikan perbedaan pandangan mengenai kewarga-negaraan, penerimaan dari minyak, dan garis perbatasan yang masih tak terselesaikan 13 bulan setelah kedua negara berpisah. Kegagalan diplomatik itu dapat membuat kedua negara terkena sanksi ekonomi.

Seorang pejabat Departemen Luar Negeri Amerika yang menyertai Clinton dalam lawatannya ke beberapa negara Afrika mengatakan pembagian wilayah dan hasil minyak yang memedihkan mengancam akan meruntuhkan perekonomian kedua negara.