Menteri Pertahanan AS Bela Pembebasan Tentara AS

Menteri Pertahanan AS Chuck Hagel

Menteri Pertahanan AS Chuck Hagel membela perjanjian untuk menjamin pembebasan seorang tentara AS dalam pertukaran dengan 5 pemberontak Afghanistan, walaupun Kongres tidak diberitahu sebelumnya sesuai UU AS.
Hagel mengatakan para pejabat khawatir nyawa Sersan Bowe Bergdahl terancam. Sehingga, katanya, para pemimpin Kongres tidak mendapat pemberitahuan 30 hari sebelumnya tentang rencana Presiden Barack Obama untuk membebaskan tahanan dari penjara Guantanamo Bay, Kuba, dan menyerahkan mereka kepada Qatar. Pejabat Qatar telah berjanji akan menahan mereka selama setahun.

Beberapa legislator oposisi di Washington telah memuji pembebasan Bergdahl, tapi mengecam syarat-syarat pertukaran tahanan itu.

Salah seorang pengritik dari kubu Republik di Kongres, Mike Rogers, menyebut pertukaran tahanan itu perubahan mendasar dalam kebijakan Amerika yang akan memberi teroris insentif yang lebih besar untuk menyandera orang Amerika.