Para pejabat kesehatan di Gaza mengatakan mayat lima warga Palestina ditemukan setelah serangan udara Israel terhadap sebuah rumah di kamp pengungsi al-Maghazi di Gaza tengah, sementara para pejabat rumah sakit di kota Deir al-Balah melaporkan tiga orang tewas dalam serangan udara. Kantor berita Associated Press mengatakan bahwa satu orang yang sedang berada di jalan terbunuh dan sedikitnya enam orang lainnya terluka dalam serangan tersebut.
Sementara itu, sebuah serangan udara Israel pada hari Senin di dekat perbatasan yang memisahkan Suriah dan Lebanon, menewaskan Mohammed Baraa Katerji, seorang pengusaha Suriah yang memiliki hubungan dekat dengan Presiden Bashar Assad dan rezimnya. Laporan-laporan menyebutkan Kateriji tewas ketika berada di dalam sebuah kendaraan yang melintasi jalan raya yang menghubungkan kedua negara tersebut.
Katerji, seorang taipan minyak, dijatuhi sanksi oleh Amerika Serikat karena memfasilitasi perdagangan antara rezim Assad dan kelompok radikal ISIS.
Sementara itu, masih ada pertanyaan mengenai nasib kepala pasukan militer Hamas yang menjadi target serangan udara Israel pada hari Sabtu. Pejabat kesehatan setempat mengatakan sedikitnya 90 orang tewas dalam serangan udara di al-Masawi, yang terletak di pinggiran Khan Younis, yang sebelumnya dinyatakan Israel sebagai zona aman bagi sejumlah warga Palestina yang mengungsi akibat perang.
Israel mengatakan bahwa serangan tersebut menargetkan Mohammed Deif, yang dianggap sebagai dalang di balik serangan kelompok Hamas pada 7 Oktober 2023 di Israel selatan, yang menewaskan sekitar 1.200 orang dan menculik sedikitnya 250 orang lainnya, yang memicu perang di Gaza.
Menurut kementerian kesehatan Gaza, serangan udara dan serangan darat Israel telah menewaskan sedikitnya 38.500 orang dan melukai lebih dari 88.800 orang lainnya.
Mesir, Qatar dan Amerika Serikat telah bekerja untuk menengahi kesepakatan gencatan senjata namun belum mencapai kesepakatan baru yang mencakup penghentian pertempuran dan pembebasan sandera yang ditahan oleh Hamas di Gaza.
Gedung Putih, Senin (16/7) mengatakan Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken dan Penasihat Keamanan Nasional Jake Sullivan mengadakan pembicaraan dengan rekan-rekannya dari keamanan Israel untuk sebuah pertemuan Kelompok Konsultatif Strategis AS-Israel.
Selain membahas tentang melawan ancaman Iran terhadap Israel, kedua belah pihak "mendiskusikan perkembangan di Gaza dan kemajuan menuju gencatan senjata dan kesepakatan pembebasan sandera.
Pihak Israel menegaskan dukungan penuhnya terhadap kesepakatan yang digariskan oleh Presiden Biden dan didukung oleh Dewan Keamanan PBB, G7, dan negara-negara di seluruh dunia." [my/jm]